Cimory on the Valley Semarang

    Semarang kini juga memiliki Cimory on the Valley yang terletak di Jl. Soekarno Hatta, Begojuh, Jatijajar, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang. Ga cuma menyajikan makanan dan minuman, Cimory on the Valley Semarang menawarkan wahana sangat asyik untuk bermain anak.

    Wahana ini, antara lain Cimory Dairyland yang berupa mini zoo, beserta dengan hewan ternak dan Mini Mania yang menyajikan landmark terkenal di dunia. 

    Sebelum ada di Semarang, Cimory sudah pernah dibangun di Bogor dengan nama Cimory Montain View.

    Setelah sukses di Bogor, kini Cimory juga dihadirkan di Semarang, tepatnya di daerah Bawen Kabupaten Semarang.

 Cimory merupakan sebuah tempat wisata berkonsep rekreasi dan edukasi yang sangat cocok dikunjungi bersama anak-anak guna menambah wawasan.

    Berbeda dengan di Bogor, Cimory di Semarang memiliki nama Cimory On The Valley. Tempat wisata ini sebenarnya adalah sebuah restoran yang berkonsep wisata edukasi. Menu utama yang disuguhkan Cimory yaitu susu sapi.

Sebelum wisata kuliner di Cimory Semarang, kita bisa berkeliling terlebih dahulu di kawasan Cimory Farm yang memiliki pemandangan cukup indah.

Dan ternyata di Cimory Farm Semarang ini kamu tak hanya menemukan sapi saja, melainkan bermacam-macam hewan lainnya juga.

Tarif:

👉Wahana Dairyland Rp 15.000 per orang, 

👉Mini Mania Rp 25.000 per orang 

👉Tiket Combo untuk kedua wahana Rp 35.000 per orang.

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama